Meski Bergizi dan Enak, Makanan Ini Bisa Jadi Racun, Ketahuilah!



Memanaskan kembali makanan yang akan dikonsumsi pasti sering dilakukan, karena makanan dingin memang kurang menyenangkan saat dinikmati.

Namun tahukah Anda jika kebiasaan memanaskan makanan berulang-ulang sangat tidak tidak disarankan.

Selain membuat kandungan gizi dan nutrisinya hilang, beberapa makanan yang dipanaskan ulang justru dapat menyebabkan keracunan.
Kondisi tersebut tentulah membahayakan bagi kesehatan Anda dan keluarga bukan. 

Apakah hal itu berlaku untuk semua makanan? Menurut lamanDapur Onlineku, memang hal itu tidak berlaku pada semua makanan, namun ada baiknya kita mewaspadainya.

Nah, agar tidak salah, simak 6 jenis makanan yang berbahaya jika dipanaskan berulang-ulang berikut ini:

Sayur bayam

Sayur Bayam termasuk sayuran yang kaya akan nitrat, namun jika dipanaskan berulang-ulang, maka nitrat akan berubah menjadi nitrit yang bersifat karsinogenik.
Karsinogenik sendiri sangat berbahaya bagi tubuh karena menjadi pemicu kanker.

Seledri

Seledri biasa terdapat dalam sayuran berkuah seperti soto, sop, dan lain sebagainya.
Ternyata seledri juga termasuk sayuran yang mengandung nitrat sehingga sangat berbahaya jika dipanaskan berulang-ulang.
Untuk menghindarinya, buang dulu seledrinya, baru panaskan kuahnya.

Jamur

Jamur termasuk bahan makanan kaya nutrisi dan lezat rasanya.
Sebaiknya olahan jamur segera dinikmati setelah dimasak, kalaupun masih ada, tidak perlu menghangatkan kembali.
Alasannya adalah pemanasan kembali akan membuat rasa dan kandungan proteinnya berubah.
Hilangnya gizi jamur menyebabkan beberapa masalah pada pencernaan.

Telur

Telur termasuk sumber protein dan vitamin.
Sayangnya olahan telur dapat berubah menjadi racun apabila dipanaskan secara berulang-ulang.
Terutama untuk telur yang direbus atau bagian kuningnya utuh didalam.

Daging ayam dan sapi

Daging ayam dan sapi kaya protein dan nutrisi yang baik untuk tubuh.
Sayangnya nutrisi tersebut akan hilang jika olahan daging dan ayam dipanaskan berulang-ulang.

Kentang

Kentang memang nikmat dikonsumsi saat hangat, namun bukan berarti harus dipanaskan berulang-ulang.
Pemanasan berulang-ulang akan membuat nutrisi dalam kentang menguap bahkan berpotensi menjadi racun yang membahayakan pencernaan.

Gorengan

Gorengan sudah tidak sehat, apalagi jika dipanaskan berulang-ulang.
Dijamin kadar kalorinya akan jauh lebih besar dari sebelumnya dan membahayakan kesehatan.
Wah, ternyata banyak makanan bergizi justru tidak baik atau berbahaya jika dipanaskan ulang-ulang.

Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk kita semua.